Deteksi Tumpukan Sampah dengan Metode You Only Look Once (YOLO)
Authors (s)
(1) * Maulidiansyah Maulidiansyah   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(2)  Moh. Ainol Yaqin   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(*) Corresponding Author
AbstractSampah berasal dari rumah, pertanian, perkantoran, perusahaan, rumah sakit, pasar, dll. Sampah merupakan objek jelas yang bisa dilihat dengan mata telanjang akan tetapi masyarakat pura pura buta dengan sampah yang ada di hadapan matanya dikarenakan kurangnya kesadaran diri. Kurangnya kesadaran diri di masyarakat dapat menimbulkan risiko bencana alam dan penyakit. Oleh karena itu, Anda perlu mengawasi masyarakat dalam hal pembuangan sampah. Pemantauan oleh pemerintah dan dinas kebersihan diperlukan agar masyarakat sadar akan resiko sampah. Dengan adanya uraian tersebut, maka penelitian ini dilakukan dengan judul “Pendeteksian Tumpukan Sampah pada Video menggunakan Metode You Only Look Once (YOLO)”. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menerapkan metode pengenalan objek, You Only Look Once (YOLO), untuk melakukan pengenalan yang memungkinkan komputer mendeteksi objek tumpukan sampah melalui video. Diharapkan metode yang diusulkan akan mempermudah penelitian selanjutnya untuk membentuk UI (user interface) agar dinas kebersihan dengan mudah mendeteksi tumpukan sampah dan tidak perlu turun langsung ke lokasi untuk mengawasi masyarakat agar tumpukan sampah tidak dibuang ke mana-mana
|
Keywords
Deteksi Objek, YOLO, Deteksi Sampah
Full Text: PDF
Article View
Abstract views : 495 times | PDF files viewed : 447 times10.33650/trilogi.v4i2.6185 |
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 Maulidiansyah Maulidiansyah, Moh. Ainol Yaqin
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
This ejournal system and its contents are licensed under
a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License