Perancangan Custom Akademik dan Info Guru JIBAS MA Nurul Jadid Paiton Probolinggo

DOI: https://doi.org/10.33650/coreai.v3i2.4860

Authors (s)


(1) * Moh. Sukron   (Universitas Nurul Jadid)
(*) Corresponding Author

Abstract


JIBAS adalah Jaringan Informasi Bersama Antar Sekolah. JIBAS lahir dari visi "Kebersamaan untuk Kemajuan Pendidikan Indonesia". Jaringan ini bersifat terbuka dan tumbuh mandiri. Salah satu wujud JIBAS yaitu sistem informasi manajemen sekolah yang membantu operasional sekolah. Penggunaan JIBAS di lingkungan MA Nurul Jadid sebatas pada fitur akademik dan interaksi guru-siswa. Awamnya penggunaan JIBAS dan ditemukannya beberapa kesulitan dalam proses absensi JIBAS menjadi kendala tersendiri bagi guru dan pegawai MA Nurul Jadid, serta penggunaanya bersifat lokal area sehingga diharuskan untuk melakukan proses absensi di area MA Nurul jadid. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, maka dirancang fitur custom pada akademik dan info guru JIBAS serta proses upload publik JIBAS sehingga memudahkan dalam proses absensi siswa MA Nurul Jadid. Proses custom tanpa mengubah rancangan database yang ada serta tetap menggunakan bahasa pemrograman Web seperti yang digunakan JIBAS sebelumya. Perancangan custom JIBAS menggunakan Visual Studio Code, MySQL dan metode Waterfall sebagai metode analisis kebutuhan pihak MA Nurul Jadid. Hasil custom JIBAS yang dibuat antara lain dapat melakukan proses absensi secara public area dan fitur menu custom akademik dan mempermudah proses rekap data JIBAS serta custom info guru JIBAS dapat mempermudah proses absensi siswa oleh guru MA Nurul Jadid.




Full Text: DOWNLOAD PDF



Article View

Abstract views : 162 times | DOWNLOAD PDF files viewed : 85 times

Dimensions, PlumX, and Google Scholar Metrics

10.33650/coreai.v3i2.4860


Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Moh. Sukron

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.


Creative Commons License
 
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

COREAI: Jurnal Kecerdasan Buatan, Komputasi dan Teknologi Informasi

Published by Technic Faculty of Nurul Jadid University, Probolinggo, East Java, Indonesia.