IMPLEMENTASI QRCODE PADA PRESENSI KEHADIRAN SISWA DAN PEGAWAI MENGGUNAKAN PLATFORM APPSHEET DI TK KUSUMA



Authors (s)


(1) * Ika Rhomadhoni   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(2)  Nadsifatul Fitriyah Hanif   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(3)  Noer Cahyati   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(4)  Lila Nur Hidayati   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(5)  Ahmad Bashori   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(6)  Naila Rahmatul Widad   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(*) Corresponding Author

Abstract


Saat ini teknologi telah berkembang begitu pesat diseluruh penjuru dunia, pemanfaatan teknologi secara stand-alone maupun teknologi yang membutuhkan jaringan internet telah memberikan dampak positif terhadap efektifitas, efisiensi dan kemudahan dalam dunia bisnis, pertanian, industri, pelayaran bahkan pendidikan. Salah satu contoh yang dapat diambil adalah teknologi dalam bidang pendidikan, pemanfaatan teknologi sangat membantu bidang pendidikan dalam hal meningkatkan pelayanan mutu suatu instansi pendidikan, salah satunya manajemen kehadiran atau yang sering dikenal sebagai presensi. Presensi merupakan salah satu faktor yang sangat penting karena dapat digunakan sebagai tolak ukur kedisiplinan dalam sebuah instansi pendidikan. Sesuai laju perkembangan teknologi saat ini, masih banyak sebuah instansi pendidikan yang menggunakan sistem presensi kehadiran secara manual yang berpotensi terjadi kesalahan pada saat pengisian dilakukan. sehingga diperlukan aplikasi yang dapat membantu dan mempermudah pelayanan. penelitian ini mengembangkan aplikasi menggunakan Appsheet yang sudah terintegrasi dengan data cloud di google drive sehingga data mudah dikelola lebih lanjut. Adapun metode pengembangan aplikasi menggunakan metode waterfall. Penelitian ini akan menghasilkan sebuah aplikasi presensi yang praktis menggunakan QRcode sehingga dapat mengoptimalkan proses pengisian presensi dalam instansi pendidikan. 




Keywords

Absensi berbasis android; Appsheet; QRcode



Full Text: PDF



Article View

Abstract views : 259 times | PDF files viewed : 166 times



Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Ika Rhomadhoni, Nadsifatul Fitriyah Hanif, Noer Cahyati, Lila Nur Hidayati, Ahmad Bashori, Naila Rahmatul Widad

Creative Commons License
 
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
 

Prosiding Seminar Nasional Hi-Tech (Humanity, Health, Technology) diterbitkan oleh Lembaga Penerbitan, Penelitian, dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP3M) Universitas Nurul Jadid, Paiton, Probolinggo, Jawa Timur, Indonesia. Telp: 082318007953. Email: prosiding.hitech@gmail.com