Klasifikasi Kategori Berdasarkan Tingkat Ketergantungan Siswa Terhadap Penggunaan Smartphone Di SMK Negeri 1 Suboh Situbondi
Authors (s)
(1) * M Syafiih   (Universitas Nurul Jadid)  
        Indonesia
(*) Corresponding Author
AbstractPenggunaan smartphone berlebihan akan memberikan dampak negatif bagi siswa SMK Negeri 1 Suboh Situbondo, seperti gangguan kesehatan fisik dan mental, serta masalah dalam perkembangan sosial dan emosional. Penelitian ini bertujuan untuk membantu guru BK di SMK SMK Negeri 1 Suboh Situbondo dalam mengidentifikasi siswa yang memiliki tingkat ketergantungan tinggi, sedang, dan rendah terhadap smartphone. Metode yang digunakan adalah K-Means, yaitu teknik pengelompokan data yang mengelompokkan data ke dalam beberapa kelompok berdasarkan kemiripannya. Hasil penelitian membuktikan bahwa metode K-Means efektif dalam identifikasi tingkat ketergantungan mahasiswa terhadap smartphone. Pengujian data dilakukan dengan 228 data, yang dibagi menjadi tiga cluster: tingkat ketergantungan tinggi (58 data), tingkat ketergantungan sedang (122 data), dan tingkat ketergantungan rendah (58 data). Perhitungan dengan metode K-Means dilakukan hingga iterasi ke-4, karena pada iterasi ke-4 hasilnya sudah stabil atau tetap. Evaluasi akurasi dengan menggunakan Davies-Bouldin Index (DBI) menghasilkan tingkat akurasi sebesar 49%. Kualitas cluster dapat dilihat dari nilai DBI yang mendekati nol namun tidak bernilai negatif. Semakin rendah nilai akurasi, maka semakin baik kualitas cluster yang dihasilkan. Hasil penelitian ini dapat digunakan untuk membantu guru BK dalam memberikan bimbingan kepada siswa yang mengalami ketergantungan terhadap smartphone.
|
Keywords
Classification, Category, Addiction, K-Means, Smartphone
Full Text: PDF
Article View
Abstract views : 145 times | PDF files viewed : 149 times10.33650/jeecom.v5i2.6833 |
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2023 M Syafiih
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.
Journal of Electrical Engineering and Computer (JEECOM)
Published by LP3M Nurul Jadid University, Indonesia, Probolinggo, East Java, Indonesia.