IMPLEMENTASI AKAD KAFALAH DALAM PROTEKSI PRODUK DI E-COMMERCE SHOPEE INDONESIA
AbstractStudi ini akan mengkaji dan mengidentifikasi skema dan implementasi akad Kafalah pada protection produk yang dikeluarkan e-commerce Shopee. Belanja melalui e-commerce memiliki kelemahan dimana pembeli tidak dapat melihat langsung produk yang akan dibelinya serta risiko terjadinya kerusakan saat proses pengiriman sehingga PT shopee Indonesia mengeluarkan program proteksi produk. Program proteksi produk ini diindikasikan serupa dengan akad kafalah. Untuk menganalisis permaslahan dalam studi ini digunakan beberapa pertanyaan, Apa itu proteksi produk pada aplikasi shopee dan bagaimana ketentuannya?bagaimana skema protection produk pada aplikasi e-commerce Shopee? Bagaimana konsep dan implementasi kafalah dalam fikih ekonomi kontemporer? Penelitian ini adalah penelitian lapangan yang berbentuk deskriptif kualitatif dengan studi kasus pada e-commerce Shopee. Data yang digunakan adalah data sekunder yang diperoleh dari platform Shopee Indonesia. skema proteksi produk di aplikasi shopee memiliki kemiripan dengan mekanisme akad kafalah yaitu Kafalah bi al-aib. Tetapi dalam pelaksanaannya, proteksi produk pada e-commerce shopee lebih mengarah pada asuransi. Pesatnya perkembangan digitalisasi menjadikan kebutuhan urgensi terhadap produk-produk transaksi yang berlandaskan hukum keislaman. |
Full Text:
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2024 HAKAM: Jurnal Kajian Hukum Islam dan Hukum Ekonomi Islam
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.